
Memutuskan untuk berhenti dari sebuah pekerjaan tentu memerlukan pertimbangan yang rasional. Saat mengajukan resign dari pekerjaan, Anda harus memiliki alasan yang kuat agar tetap terlihat profesional dan dapat diterima dengan baik oleh perusahaan. Berikut ini beberapa contoh alasan resign terbaik untuk Anda coba:
Mendapatkan penawaran lebih baik dari tempat sebelumnya
Mendapat tawaran kerja yang lebih baik bisa dijadikan sebagai alasan resign dari pekerjaan sebelumnya. Apabila memang berniat resign, Anda bisa menyampaikan kepada atasan perihal tawaran tersebut sehingga perusahaan bisa memberikan jaminan menarik guna mempertahankan Anda.
Melanjutkan jenjang pendidikan
Menjadi pribadi yang sukses tak hanya didukung oleh pekerjaan namun juga pendidikan. Melanjutkan pendidikan tentu akan membuat pribadi diri Anda semakin berkembang begitu pula karir pekerjaan Anda. Meski begitu, Anda juga bisa mengejar karir bebarengan dengan pendidikan Anda.
Pindah domisili
Dalam perusahaan pastinya dipenuhi oleh karyawan dari berbagai kota yang berniat untuk merubah nasib menjadi lebih sukses. Namun, apabila pekerjaan yang diperoleh tidak mencukupi kebutuhan dan jarak tempuh cukup jauh resign bisa menjadi alasan paling tepat. Sebelum pengajuan resign Anda bisa berkonsultasi terkait WFH agar tetap bisa bekerja.
Jenjang karir yang tidak berkembang
Beberapa orang yang memutuskan bekerja tentu tak hanya mencari biaya tambahan untuk bertahan hidup namun juga mengembangkan kemampuannya. Tentu saja apabila hingga bertahun-tahun karir Anda stuck disitu saja pastinya akan terasa membosankan. Maka tak heran banyak karyawan akhirnya memutuskan untuk resign dari pekerjaan.
Lingkungan kerja toxic
Bekerja tak hanya berkaitan dengan nominal gaji, namun lingkungan juga sangat mempengaruhi kinerja Anda. Toxic workplace dapat disebabkan oleh rekan kerja, atasan, hingga jam kerja yang tidak semestinya. Berlama-lama dengan lingkungan toxic tentu sangat berpengaruh pada kesehatan fisik maupun psikologis.
Baca juga artikel terkait yang bisa mendalami tentang topik sosial lainnya di platform kami:
- Kunci Penyelamatan Perempuan dalam Bencana
- Perempuan dan Kearifan Lokal
- Kebahagiaan Masokis pada Perempuan Muda dan Anak Perempuan di Media
Untuk terhindar dari persaingan yang semakin ketat, pastinya Anda harus memiliki skill lebih guna bersaing secara fair dengan pekerja lainnya. Menghadirkan layanan kursus berbahasa inggris yang dapat diikuti oleh para dewasa tentu bisa menambah kualitas diri Anda. Dengan bergabung bersama EF Adults, Anda bisa mencegah keputusan untuk resign dari pekerjaan!
Alasan Resign dari Pekerjaan yang Harus Anda Pahami