
Setelah menghabiskan beberapa waktu untuk revitalisasi, sekarang Taman Mini Indonesia Indah sudah dibuka kembali untuk semua masyarakat. Tentunya revitalisasi ya dilakukan ini akan membuat masyarakat terkejut dengan wajah baru yang ada di TMII.
4 Pilar Taman Mini Indonesia Indah Setelah Revitalisasi
Ada banyak sekali perubahan dan juga sesuatu yang baru tentunya bertujuan untuk memberikan kenyamanan untuk semua orang yang datang ke tempat hiburan ini. TMII juga memperkenalkan 4 pilar yang tentunya bisa diketahui oleh semua orang yang ingin datang, apa saja?
1. Green
Pilar pertama adalah green yang menunjukkan bahwa TMII adalah tempat wisata yang akan selalu ramah lingkungan untuk semua orang. Jadi wajar saja jika di dalam kawasan ini lebih banyak terdapat ruang terbuka yang hijau ditumbuhi dengan berbagai tanaman.
Proporsi pembagiannya yaitu sebanyak 70% untuk ruang terbuka dan juga hijau sedangkan sisanya sebanyak 30% untuk berbagai bangunan. Jadi bagi para pengunjung yang datang tentu akan merasakan teduh karena ada banyaknya ruang hijau.
2. Smart
Pilar ini tentu berkaitan dengan TMII yang sudah menerapkan platform digital sehingga sekarang sudah menjadi kawasan smart yang didukung oleh teknologi terbaru yang menjadi representasi Indonesia Masa Depan. Salah satu aktivitas yang sudah menerapkan pilar smart ini adalah pembelian tiket untuk bisa masuk ke dalam TMII yang harus dilakukan dengan cara online.
Semua calon pengunjung bisa membuka situs resmi yang disediakan dan bisa langsung beli tiket sesuai dengan jumlah orang yang akan datang. Cara ini tentunya akan mempermudah para pengunjung sehingga tidak perlu antri beli tiket secara manual di gerbang masuk.
3. Culture
Sesuai dengan visi yang ada yaitu The Ultimate Showcase of Indonesia Beauty maka TMII menghadirkan pilar culture untuk merepresentasikan semua keragaman budaya yang ada di seluruh daerah di Indonesia.
Keragaman budaya yang bisa disaksikan yaitu adanya anjungan yang berasal dari semua daerah atau provinsi yang ada di Indonesia. Selain anjungan, terdapat juga berbagai atraksi kesenian dari berbagai daerah yang dilakukan oleh komunitas seni budaya yang ada.
4. Inclusive
Tentunya hadirnya Taman Mini Indonesia Indah ini terbuka untuk semua orang tidak terbatas dari apapun termasuk untuk penyandang disabilitas. Semua area sudah dirancang untuk anak-anak sampai orang dewasa sehingga bisa menjadi tempat paling tepat untuk berlibur di sekitaran Jakarta.
Setelah mengenal 4 pilar diatas, selanjutnya bisa langsung pesan tiket di website resmi yang bisa diakses dengan mudah. Bagi yang berasal dari luar Jakarta seperti Cirebon maka bisa langsung memanfaatkan kehadiran travel bus Cirebon Jakarta murah yang bisa langsung dipesan melalui aplikasi Pegipegi.
Bagi yang belum ada aplikasinya, langsung saja install dari Playstore maupun Appstore. Untuk mengetahui jadwal sekaligus harga tiket bus semua daerah di aplikasi Pegipegi maka bisa cek di sini.
Sumber gambar: https://tamanmini.com/pesona_indonesia/
Perkenalkan 4 Pilar Taman Mini Indonesia Indah Setelah Revitalisasi